Hadirnya Snapseed di Android


Ketika sudah lama hadir untuk perangkat iOS, kabarnya nih aplikasi olah foto Snapseed kini hadir di Android lho. Snapseed untuk iOS pun dijadikan aplikasi cuma-cuma alias gratis bro.

Snapseed adalah salah satu aplikasi olah foto terbaik di perangkat mobile. Snapseed menawarkan fitur pengaturan warna, kontras, kecerahan, pemotongan (crop), dan pelurusan foto. Gimana? Keren bukan.

Mau lebih lagi? oke, Kabarnya Snapseed juga memberi beragam filter, tilt-shift, mengatur fokus, dan menambah bingkai lho.

Hadirnya Snapseed di Android mungkin dipengaruhi oleh Google, yang membeli perusahaan rintisan pengembang Snapseed, yaitu Nik Software pada September yang lalu. Kabarnya nih, Snapseed bisa berjalan di sistem operasi Android versi 4.0 ke atas.

Karena hadirnya Snapseed di Android, Snapseed kini jadi aplikasi gratis untuk perangkat iOS. Padahal nih, sebelumnya Snapseed dihargai 4,99 dollar AS lho.

Mau Dowload Snapseed? Unduh Snapseed sekarang juga untuk Android melalui Google Play, atau melalui Apple iTunes App Store untuk iOS.

Pembaca yang baik pasti SELALU meninggalkan Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Menarik Lainnya