Tips Jitu Saya Menghemat Baterai di Ponsel Android


Android sebagai Ponsel Pintar (Smart Phone) terkadang juga memiliki banyak kekurangan, salah satunya adalah BATERAI. Pasti untuk anda yang mempunyai Ponsel Android, pernah mengalami hal serupa bukan? Terkadang mungkin anda harus mengecas (MenCharge) Ponsel anda sampai 2 kali sehari bahkan lebih. Lantas, bagaimana cara terbaik untuk mengatasi masalah tersebut? Jika anda sayang kepada Ponsel anda, maka anda harus tetap membaca artikel ini.

Berikut ini adalah tips-tips jitu agar Ponsel anda tidak boros Baterai.

1. Usahakan matikan animasi serta widget sebab, hal tersebut pasti menyita daya baterai, seperti live wallpaper, widget dengan icon animasi, widget penanda waktu. Bukankah sudah ada jam kecil di bar bagian atas? bila tidak sangat dibutuhkan Lebih baik tak dipakai.

2. Pengunaan wallpaper dengan warna yang semakin gelap, pengaturan brightness/contrast yang tepat, penggunaan launcher dengan warna-warna simpel turut menolong anda menghemat baterai Android kesayangan anda.

3. Atur durasi. aturlah interval waktu akses bila anda memaksakan akan memasang widget yang terus-terusan terhubung internet seperti Twitter, Facebook, dan lain-lain. fitur autosync, bisa pula diatur durasinya, misal setiap 15 menit atau 1 jam. Bila tidak sangat penting, anda juga dapat mengupdatenya secara manual setiap saat anda menginginkannya.

4. Manfaatkan mode 2g untuk tempat yang minim sinyal.
Bila lokasi anda tergolong susah saat mendapatkan sinyal 3g, lebih balk anda mengatur setting jaringan ke 2g. Bila anda terus bersikeras untuk menggunakan pengaturan 3g atau 2g & 3g, maka android anda akan bekerja lebih keras tuk mendapatkan sinyal jaringan paling baik yang bisa di dapatkan. Pastinya akan berdampak langsung ke Baterai Android anda.

5. Matikan koneksi GPS, Bluetooth, Wifi yang mempunyai sifat boros daya. matikan bila tak diperlukan melalui menu setting.

6. Unduhlah Aplikasi penghemat baterai. Ada aplikasi yang secara langsung dapat meminimalisir pemborosan daya Ponsel Android anda, ada pula yang dengan tak langsung, misalnya, dengan membantu mematikan sambungan internet bila tak dibutuhkan. kita sebut saja beberapa aplikasi Android, juice defender (free di market), serta green power premium.

Saya rasa Tips-tips diatas sudah mampu untuk mengatasi masalah Ponsel Android anda, jadi tinggal ikuti saran-saran saya diatas, Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi anda.

Pembaca yang baik pasti SELALU meninggalkan Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Menarik Lainnya